Pelabuhan Perikanan (PP) Kumai Kembali Tunjukkan Peningkatan
yl

Hai Kalteng - Kotawaringin Barat - Setelah sempat mengalami penurunan aktivitas akibat kondisi cuaca buruk dalam beberapa waktu terakhir, geliat kegiatan penangkapan ikan dan pembongkaran hasil tangkapan di UPT. Pelabuhan Perikanan (PP) Kumai kembali menunjukkan peningkatan. Pantauan di lapangan menunjukkan bahwa sejumlah kapal perikanan mulai kembali sandar dan melakukan bongkar muatan sejak awal pekan ini. Cuaca yang mulai membaik menjadi faktor utama kembalinya aktivitas para nelayan di wilayah perairan sekitar Kumai.
Kepala UPT. PP Kumai Aminudin yang ditemui di dermaga PP Kumai, Rabu (21/5/2025), menyampaikan bahwa meski sempat terjadi pengurangan aktivitas, semangat nelayan tidak surut. “Kami bersyukur kondisi cuaca mulai kondusif. Saat ini aktivitas bongkar hasil tangkapan mulai meningkat. Ini menjadi pertanda positif bagi pemulihan kegiatan ekonomi sektor perikanan di wilayah kami,” ujarnya.
(Baca Juga : Plh Sahli Pemkumpol Ahmad Husain Buka Dialog Kerukunan Umat Beragama Bagi Generasi Muda)

Aminudin menjelaskan lebih lanjut, jenis hasil tangkapan yang mendominasi antara lain ikan Senangin, Tenggiri, Kembung, Otek dan Bawal. Beberapa kapal juga melaporkan hasil tangkapan yang cukup baik setelah kembali melaut. Pihak pelabuhan juga mengimbau nelayan agar tetap waspada terhadap perubahan cuaca mendadak dan mematuhi protokol keselamatan yang berlaku.
Pada kesempatan terpisah, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Prov. Kalteng Sri Widanarni menyampaikan bahwa pihaknya selalu berkoordinasi dengan UPT. PP Kumai terus memantau kondisi dan melakukan koordinasi dengan pihak terkait, guna memastikan kelancaran proses bongkar muat, distribusi hasil tangkapan, serta keselamatan pelayaran.

“Dengan membaiknya cuaca dan meningkatnya aktivitas di pelabuhan, diharapkan roda ekonomi masyarakat nelayan di Kumai kembali berputar dan memberikan dampak positif bagi daerah sekitar, serta mendukung peningkatan PAD dari sektor Kelautan dan Perikanan, terutama dari UPT Pelabuhan Perikanan Kumai,” tutupnya (Sumber : Diskominfo Kalteng)
- Tinggalkan Komentar